Selamat datang di WEBSITE kami infobudaya.id - Sharing Kesenian - Berbagi Info Tentang Kebudayaan
INFO UPDATE : -- SEGENAP KELUARGA BESAR DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN MADIUN MENGUCAPKAN "SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA KE 94 DENGAN TAGLINE : "BERSATU BANGUN BANGSA" TAHUN 2022" --.

Nglames, — (26-12-2021) Keragaman Seni dan Budaya di Republik Indonesia tercinta ini bermacam – macam ragamnya. Ragamnya pun bisa dikelompokkan menjadi seni tari, seni rupa, seni musik, seni teater, Seni Media dan seni Pertunjukan. Dan masing-masing ragam budaya ini memiliki ciri khas dan menjadi kebanggaan Indonesia di mata dunia.

Pun demikian di daerah Kabupaten Madiun, para pelaku seni yang tergabung dalam Perkumpulan Pekerja Seni (PEPSI) Kabupaten Madiun senantiasa melestarikan Seni dan Budaya tersebut diatas dengan berbagai kegiatan SENI DAN BUDAYA. PEPSI Madiun bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun akan menggelar “Gebyar Seni Budaya dalam memperingati Hari Jadi ke 453 Kabupaten Madiun “.
Acara ini digelar di Gedung Dwija hayu Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun dengan taat protokol kesehatan COVID-19 dengan tanpa penonton dan akan live streaming di channel youtube Dispendikbud Kab. Madiun. ” Nonton dirumah saja “

Acara ini akan dimeriahkan oleh beberapa Pelaku Seni diantaranya yaitu: 

  1. Paduan Suara PEPSI Madiun
  2. Sanggar Silat Abiyasa
  3. Team Dongkrek
  4. Campursari PEPSI
  5. Team Jaranan Ronggo Samboyo
  6. Orkes dan Vocal PEPSI Madiun
  7. Sanggar Reog Singo Budoyo
  8. dan Sederet Artis Lokal Madiun 

Acara dimulai jam 19.00

Sumber Berita : 

  1. Bapak Bariyanto, S.Pd
  2. Bapak Sugina, S.Sos
  3. Bapak Bambang Sigit.P ,S.Sn
  4. Ibu Eny Dwi R. ,S.E.
  5. Bapak Hari Subagyo, S.Ikom
Click to rate this post!
[Total: 1 Average: 5]

By Nugroho

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mulai Chat
1
Ada yang bisa Kami Bantu ?